Kegembiraan menyambut Tahun Baru Imlek atau yang dikenal dengan Festival Musim Semi memberikan insipirasi bagi Pullman Ciawi untuk menciptakan pengalaman dan cerita yang tak terlupakan bagi setiap tamu melalui dekorasi warna-warni, kenikmatan bersantap, dan perayaan tradisi yang dikemas secara meriah.
Sejak minggu pertama bulan Januari, tamu disambut dengan lentera gantung tradisional Tiongkok serta ornamen peprpaduan warna merah & oranye pertanda keberuntungan, kesehatan dan kelimpahan.

“Momen liburan bersama keluarga dan teman untuk menyambut Tahun Kelinci juga dilengkapi dengan suguhan hidangan perayaan dengan rasa yang otentilk, yang secara ekslusif dikurasi oleh Tim Chef kami yang tersaji untuk makan siang, makan malam dan menu kudapan,” ujar Gilles Tressens, General Manager Pullman Ciawi Vimala Hills Resort Spa & Convention
Untuk menikmati hidangan prasmanan dengan ragam menu makanan tradisional dan kontemporer Tiongkok, serta menu favorit Tahun Baru Imlek serta Yee Sang sebagai lambang kemakmuran dapat dinikamti di Damar Restaurant. Tersedia juga makanan pembuka yang segar, camilan gurih, beragam sup, mie & tumisan rasa oriental, menu utama makanan Tiongkok dan aneka kue.

Adapun Chinese New Year Spring Buffet disajikan secara prasmanan pada malam Tahun Baru (21 Januari 2023) dan makan siang di Hari Tahun Baru (22 Januari 2023).
Selain itu, pertunjukan Lamien Live Cooking Show dan Long Spout Tea Performance juga akan menambah kemeriahan suasana bersantap.
Tidah hanya pada hari tahun baru, selama bulan Januari 2023, Damar Restaurant juga menyuguhkan Golden Lantern Saturday Buffet Dinner melalui sajian prasmanan yang menawarkan ragam menu favorit Tahun Baru Imlek. Makan malam prasmanan tersedia pada 7, 14, 21 dan 28 Januari 2022.

Untuk perayaan keluarga dan acara reuni, Restoran Damar memiliki 2 ruang makan pribadi yang masing-masing dapat menampung hingga 12 orang.
Sementara itu Salak Bar & Lounge yang lokasinya terletak di jantung resor, mengundang para tamu untuk bersenang-senang, bersantai, dan merasakan suasana pegunungan bersama keluarga, orang terkasih dan teman. Tersedia berbagai suguhan manis termasuk koleksi kue bertema Festival Tahun Baru Imlek.
Menambah kemeriahan, ada Pertunjukan Barongsai yang akan tampil pada malam Tahun Baru Imlek dan pada hari Tahun Baru Imlek. Barongsai akan menari di area lobbi sambil menyantap selada dan amplop merah dari genggaman para penonton, yang diharapkan membawa keberuntungan dan kemakmuran di Tahun Baru.
Merayakan Tahun Baru Imlek di Pullman Ciawi Vimala Hills Resort Spa & Convention merupakan momen terbaik. Reservasi dapat dilakukan di 0251 – 830 – 6888 atau [email protected]. Atau untuk informasi lebih lanjut tentang pilihan tawaran menginap, bersantap, dan acara khusus, dapat mengunjungi www.pullman-ciawi-vimalahills.com.