Saturday, 27 April 2024

Search

Saturday, 27 April 2024

Search

Everton Masih Jadi Momok Bagi Arsenal

Selebrasi James Tarkowski (tengah) usai mencetak gol ke gawang Arsenal.

LIVERPOOL–  Everton ternyata masih jadi momok bagi Arsenal dan Mikel Arteta. Terbaru, Everton meraih kemenangan 1-0  dalam lanjutan Liga Inggris yang berlangsung di kandang sendiri,  Goodison Park, Sabtu (4/2) malam WIB.

Arsenal jelas diunggulkan untuk bisa meraih tiga poin mengingat lawannya sudah lama puasa kemenangan. Tapi, Everton yang baru dilatih Sean Dyche justru merepotkan Arsenal sejak menit awal. Tak cuma rapat dalam bertahan, Everton juga merepotkan tim tamu lewat serangan balik.

Pada babak kedua, Everton lebih berani menyerang dan hasilnya di menit ke-60, James Tarkowski menyundul bola korner untuk menjebol gawang Arsenal.

Arsenal memang lagi sulit untuk mengalahkan Everton di kandang lawan. Dari lima lawatan terakhir, Arsenal empat kali kalah dan sekali seri, yakni 0-0 pada musim 2019/2020.

Sementara kemenangan terakhir Arsenal di kandang Everton diraih pada musim 2017/2018. Bahkan semenjak dilatih Mikel Arteta, Arsenal selalu pulang dari Kota Pelabuhan dengan tangan kosong, yakni dua kali dengan skor 1-2 dan sekali dengan skor 0-1.

Hasil yang membuat Arsenal gagal menjauhkan jarak dengan Manchester City di posisi kedua klasemen Liga Inggris. Arsenal masih di puncak dengan 50 poin, cuma unggul lima angka.

Kedatangan Sean Dyche sebagai manajer baru nampaknya membawa peruntungan untuk Everton. The Toffees menuntaskan 105 hari puasa kemenangan Liga Inggris. Terjerembab di zona degradasi (posisi ke-19), Everton sudah lama tidak menang di liga setelah mengalahkan Crystal Palace 3-1 pada 22 Oktober 2022.

Setelah itu, Everton melewati delapan laga tanpa kemenangan di liga. Namun Dyche membuktikan kalau dia memang manajer berpengalaman di Premier League. Dia membuat Everton mampu merepotkan Arsenal sepanjang laga.

“Ini semua karena usaha pemain dan mereka adalah kuncinya. Mereka sudah bekerja keras selama sepekan ini. Kami setidaknya berupaya tampil maksimal dan itulah yang kami tunjukkan hari ini. Mereka ada di posisi yang tidak menyenangkan saat ini. Saya masih yakin permainan kami bisa lebih baik,” ujar Dyche kepada BT Sport.

Kemenangan ini tentu saja memberikan angin segar bagi Everton untuk menghadapi laga-laga selanjutnya. “Ini jadi modal kami untuk bangkit. Kami sudah berupaya keras pekan ini untuk bisa mengalahkan pemuncak klasemen. Kami mampu mengatasi rasa gugup. Saya ingin para pemain mengerti itu jadi dasar permainan. Maka, kami harus seperti ini di laga-laga selanjutnya,” ujar Dyche.

Sementara bagi Arsenal,  ini adalah kekalahan kedua sepanjang Liga Inggris 2022/2023. Namun meski hasil buruk didapat, Arteta tak menghardik pemainnya dalam wawancara pascalaga. Pria asal Spanyol itu cuma meminta pemain untuk merenungkan kekalahan dan bangkit.

“Cara terbaik untuk melakukannya (bangkit) adalah dengan memahami siapa kami, mengapa kami berada di posisi saat ini dan kemudian mulai melakukan semua hal mendasar dengan benar, mainkan cara kami ingin bermain, dan bagaimana melakukannya dengan lebih baik secara individu dan kolektif. Maka Anda akan mendapatkan hak untuk memenangkan permainan,” kata Arteta seperti dikutip dari BBC.

Ia juga memuji permainan tim lawan. “Saya pikir Everton benar-benar bagus dan kami harus memberi selamat. Saya pikir mereka memenangkan permainan karena sangat efisien,” kata Arteta .

Hasil ini menjadi pukulan untuk Arsenal setelah sebelumnya cuma kalah dari Manchester United pada putaran pertama. “Tentu saja ada kekecewaan. Kami tahu ini akan menjadi ujian nyata bagi kami. Kami memiliki banyak kendali dalam beberapa periode tetapi kami kesulitan,” kata Arteta.

Hasil laga lainnya adalah Aston Villa 2 vs Leicester City 4, Brentford 3 vs Southampton 0, Brighton & Hove Albion 1  vs AFC Bornemouth 0, Manchester United 2 vs Crystal Palace 1, Wolverhampton Wanderers 3 vs Liverpool 0 dan Newcastle United 1 vs West Ham United 1.***

Vitus DP

Berita Terbaru

Baca juga:

Follow International Media