Tuesday, 07 May 2024

Search

Tuesday, 07 May 2024

Search

Pulisic Terus Tampil Bagus Bersama AC Milan

Christian Pulisic, Pemain AC Milan.

MILAN – Christian Pulisic tampil bagus bersama AC Milan. Hal ini kontradiksi saat ia memperkuat Chelsea. Faktor kebugaran dinilai menjadi pembeda yang membuat Pulisic moncer di Milan.

Sejak direkrut Milan dari Chelsea pada musim panas lalu, pemain Amerika Serikat itu sudah mencetak 12 gol dan bikin delapan assist dalam 39 pertandingan. Angka tersebut sudah jadi rekor pribadi untuk Pulisic. Performanya itu bertolak belakang dengan apa yang ia tampilkan selama di Chelsea.

Paolo Di Canio menilai faktor cedera menjadi pembeda. Menurutnya, Pulisic kali ini lebih fit dan tidak sering cedera seperti di Chelsea. “Pulisic punya pengalaman luar biasa, dia pernah juara, Dia pemain yang punya kecepatan, yang mengontrol bola dengan baik, berpikir cepat, dan bahkan bisa lebih baik di Italia. Alasannya adalah dia tidak menndapat cedera yang saya yang mengganjalnya, jadi dia bisa menemukan konsistensi,” ujar Di Canio di Sky Sport Italia.

Di Canio menyebutkan Pulisic tampil sebagai pembeda. “Dia pemain yang memberi perbedaan: sebagai winger, dia bisa menusuk, dia bisa kerja sama. Di pertandingan terakhir, dia sprint 50 meter untuk melakukan tap-in. Kaki-kaki yang bugar itu adalah elemen penting,” katanya.

Saat di Chelsea, Pulisic beberapa kali mengalami cedera yang membuatnya absen panjang. Beberapa yang terparah adalah cedera otot adduktor pada 2020, hamstring pada 2020, pergelangan kaki pada 2021, serta lutut pada 2023.

Jumlah gol di Milan itu adalah yang terbanyak yang pernah ia ciptakan selama semusim, mengalahkan torehan terbaik yang ia ukir bersama Chelsea di musim 2019-20. Saat itu, Pulisic mencetak 11 gol dan 10 asis dalam 34 laga.

Perbedaan dua musim itu adalah Pulisic lebih banyak bermain sebagai winger kiri di Chelsea. Ia juga bermain lebih sedikit karena cedera. Sedangkan di Milan ia banyak bermain sebagai winger kanan. Ia juga relatif lebih fit sehingga lebih sering main.

Pulisic juga kini menjadi pemain Amerika Serikat dengan jumlah gol tertinggi dalam sejarah Serie A, yakni sembilan. Angka itu menyamai koleksi Weston McKennie. Bedanya, gelandang Juventus itu sudah bermain di Italia sejak 2020.

Sedangkan Pulisic baru menjalani tahun pertama di Serie A. Dengan sisa sembilan laga, ia berpeluang mempertajam rekor pribadinya di akhir musim.

Terbaru,  Pulisic ikut mencetak gol saat  AC Milan mengalahkan tuan rumah Verona 3-1 di  Stadion Marc-Antonio Bentegodi,  Minggu (17/3) malam WIB. Dua gol lainnya dicetak  Theo Hernandez dan Samuel Chukwueze. Gol hiburan Verona dicetak Tijanna Noslin.

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli sangat gembira dengan hasil itu. Menurutnya Milan berhasil main cantik dan bagus. Kami bermain bagus. Kami menjalani pertandingan dengan cara yang benar,” kata Pioli dilansir dari Tuttomercato.

Pelatih berusia 58 tahun itu mengatakan Milan sangat layak meraih tiga poin dalam laga kontra Verona tersebut. Tentunya tambahan tiga poin itu cukup penting untuk timnya berada di empat besar klasemen. “Kami pantas mendapatkan kemenangan ini dan kami sangat bahagia,” sambung Pioli.

Ia juga memuji penampilan Pulisic di laga itu. Menurutnya, sang pemain terus memperlihatkan performa yang bagus.  “Christian (Pulisic) selalu tampil bagus. Saya bangga untuknya,” kata Pioli.

Saat ini Rossoneri berada di posisi kedua dengan 62 poin. Sementara itu, Hellas Verona berada di posisi ke-15 dengan 26 poin. Pioli mengatakan seiring berjalannya waktu performa AC Milan terus meningkat.. “Saya yakin penampilan kami sangat positif selama beberapa bulan. Kami memperoleh hasil yang sangat baik,” tandas Pioli.***

Vitus DP

Berita Terbaru

Baca juga:

Follow International Media