Monday, 06 May 2024

Search

Monday, 06 May 2024

Search

Konjen Xu Yong : Tiongkok Saat Ini Sedang Fokus pada Pengembangan Ekonomi yang Ramah Lingkungan

Konjen Xu Yong berfoto bersama awak media di Jawa Timur.

SURABAYA—–Konsulat Jenderal Republik Rakyat Tiongkok di Surabaya Xu Yong, Senin (22/4) lalu menggelar halalbihalal dengan sejumlah media di Jawa Timur.

         Pada kesempatan tersebut Konjen Xu Yong menyampaikan bahwa Pemerintah Tiongkok saat ini sedang fokus pada pengembangan ekonomi yang ramah lingkungan.

         “Saat ini, Tiongkok sedang fokus pada pengembangan sumber daya manusia (SDM) dan ekonomi yang ramah lingkungan,” kata Xu Yong.

         Selain itu, imbuhnya, seluruh investasi infrastruktur juga mengarah kepada hal tersebut, karena Tiongkok percaya dan yakin bahwa ekonomi ramah lingkungan mempunyai peluang yang besar secara global.

         “Kami ingin menjelaskan, bahwa ekonomi Tiongkok saat ini telah mendapatkan permulaan yang baik, dan kami tetap berkontribusi kepada ekonomi global, dan mendorong modernisasi ala Tiongkok dengan pemulihan global yang mengarah pada pengembangan ekonomi ramah lingkungan,” terang Xu Yong.

         Lebih lanjut Xu Yong menjelaskan, Tiongkok akan selalu memberikan peluang kepada investasi asing, khususnya yang ramah lingkungan.

Konjen Xu Yong saat memberikan keterangan kepada awak media.

         Sebelumnya, kata Xu Yong, Tiongkok juga telah mengenalkan “Komunitas Senasib Manusia” sesuai arahan Presiden Tiongkok Xin Jinping, yakni mendorong masyarakat global untuk saling diskusi dengan konsep keadilan untuk manusia.

“Saat ini, dengan beberapa tantangan di dunia, kami tetap menjunjung pluralisme dan toleransi dengan menjaga kesetaraan antarnegara, dengan keadilan demokrasi,” ujarnya.

         Mengenai investasi di Jatim, Xu Yong menilai selalu ada perkembangan di beberapa daerah di Jatim dengan masuknya investasi dari negaranya, salah satunya di Surabaya dan Gresik.

         Dia berharap, ke depan kerja sama dengan media bisa ditingkatkan sekaligus mendorong untuk menyebarkan pemberitaan positif untuk pengembangan ekonomi yang ramah lingkungan. idn

Sukris Priatmo

Berita Terbaru

Baca juga:

Follow International Media