Monday, 06 May 2024

Search

Monday, 06 May 2024

Search

Peringati Hari Kereta Api Indonesia, Perhimpunan INTI Naik Kereta Cepat Jakarta Bandung

Teddy Sugianto dan jajaran berfoto bersama di dalam gerbong kereta cepat Jakarta Bandung.

JAKARTA—Perhimpunan INTI (Indonesia Tionghoa) memperingati Hari Kereta Api Indonesia dengan mengikuti ujicoba Kereta Cepat Jakarta Bandung pada Kamis (28/9) siang dari Stasiun KCJB Halim, Jakarta.

         Sebanyak 30 orang keluarga besar Perhimpunan INTI dipimpin Ketua Umum Teddy Sugianto dan Sekjen Candra Jap mengikuti perjalanan super cepat tersebut.

Teddy Sugianto menunjukkan kecepatan kereta.

         Turut pula beberapa Wakil Ketua Umum dan Ketua INTI dari berbagai daerah, yaitu Wakil Ketua Umum Tomi Wistan dari Medan, Wakil Ketua Umum Peter Gozal yang juga Ketua INTI Sulawesi Selatan, Wakil Ketua Umum INTI Leon Hanafi yang juga Ketua INTI Jawa Barat, Ketua INTI Sumatera Selatan Alvin Kennedy.

         Selain itu Wakil Sekjen Fernando Yohannes, Sekretaris Jenny Chandradinata, Bidang Bisnis Cakra Putera Leo, dan staf sekretariat Perhimpunan INTI Pusat.

Candra Jap dan jajaran berfoto bersama di stasiun kereta cepat Jakarta Bandung.

         Ketua Umum Perhimpunan INTI Teddy Sugianto mengapresiasi kehadiran kereta cepat di Indonesia. Semakin menunjukkan bahwa Indonesia sebuah negara yang ke depan akan semakin maju.

“Kereta cepat hasil kerjasama Pemerintah Indonesia dan China ini patut kita apresiasi, sangat membanggakan karena ini yang pertama di ASEAN. Sudah sepantasnya kita mengucapkan terima kasih pak Presiden Jokowi,” kata Teddy.

         Sementara Sekjen INTI Candra Jap menyampaikan bahwa Perhimpunan INTI mendapatkan 2 kali jadwal untuk mengikuti ujicoba Kereta Cepat Jakarta Bandung yaitu 28 September pagi sebanyak 30 orang dan 30 September siang sebanyak 100 orang.

Teddy Sugianto dan jajaran berfoto bersama.

         “Senang sekali hari ini INTI bisa naik kereta cepat Jakarta Bandung sekaligus memperingati Hari Kereta Api Indonesia. Perjalanan sangat aman nyaman, dan tak terasa kereta sudah menempuh kecepatan 350km/jam tanpa goncangan,” kata Candra. ***

Sukris Priatmo

Berita Terbaru

Baca juga:

Follow International Media