Tuesday, 07 May 2024

Search

Tuesday, 07 May 2024

Search

Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bogor Bangun 714 Unit Kios di Pasar Leuwiliang


BOGOR- Pemerintah Kabupaten Bogor semula akan membangun 1.033 unit kios di pasar Leuwiliang Kabupaten Bogor yang diakibatkan musibah bencana kebakaran belum lama ini. Namun setelah dilakukan pendataan ulang oleh tim dari  pihak  Disperdagin Kabupaten Bogor, rencana tersebut akhirnya dikurangi menjadi 714 unit kios.

Pembangunan Tempat Penampungan Sementara (TPS) tersebut, dari hasil perhitungan ulang, totalnya hanya 714 unit kios saja dengan rincian kios 425 unit, los 251 unit, dan untuk tempat makanan dan minuman 30 unit, serta untuk sekurity 8 unit. Setelah dilakukan penyesuaian luasan lokal maka luasnya adalah 1,25 meter X 1,5 meter.
Guna pembangunan 714 unit kios yang ditangani pihak ketiga tersebut, anggaran yang disediakan oleh Pemerintah Kabupaten Bogor (Pemkab) senilai Rp5-6  miliaran, yang menggunakan anggaran dari Belanja Tidak Terduga (BTT).

Hal itu disampaikan Son Son di ruang kerjanya Rabu (1/11) mewakili Sekretaris Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bogor, Hartono Anwar.
Lebih lanjut Son Son  menjelaskan, pembangunan sejumlah unit kios di Leuwiliang tersebut, dikerjakan oleh pihak ketiga mengacu kepada  Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP)  No 13 tahun 2018 tentang pengadaan barang dan jasa dalam penanganan keadaan darurat.
Berdasarkan hal tersebut, maka dalam pembangunan 714 unit kios di pasar Leuwiliang Kabupaten Bogor litu pengerjaannya ditangani/dibangun oleh pihak ketiga, dalam waktu 40 hari kalender, jelas Son Son.
Ia menambahkan, ini salah suatu pentuk kepedulian Pemkab Bogor terhadap para pedagang yang ada di pasar Leuwiliang Kabupaten Bogor yang menjadi korban bencana kebakaran beberapa waktu lalu. Pihaknya berharap proses pembangun 714 unit kios di Leuwiliang itu, mendapat dukungan dari semua pihak agar dalam pembangunannya berjalan lancar tidak ada kendala sehingga tenggat waktu pembangunan ratusan kios tersebut tepat waktunya, yakni 40 hari kalender, sehingga dapat segera digunakan oleh para pedagang yang ada di pasar Leuwiliang khususnya paparnya. jay/gio

Prayan Purba

Berita Terbaru

Baca juga:

Follow International Media