Saturday, 04 May 2024

Search

Saturday, 04 May 2024

Search

Tim Masyarakat Tionghoa Peduli Bandung Kembali Adakan Road Show Donor Darah

Ketua Taiwan Business Club Bandung Chen Mingshan, Zhang Shuwei, Huang Xin Cai, Chen Guan Yu dan para relawan berfoto bersama.

BANDUNG—Road show donor darah MTP (Masyarakat Tionghoa Peduli) Bandung masih terus berlanjut.

Pertengahan Mei lalu giliran anggota MTP Bandung lainnya yaitu Taiwan Business Club Bandung  bersama dengan PMI Bandung menyelenggarakan donor darah di Trans Studio Mal Jalan Gatot Subroto  No.289 Bandung.

Hadir di kegiatan tersebut, Ketua Taiwan Business Club Bandung  Chen Mingshan, Wakil Ketua Zhang Shuwei, Kepala Keuangan Huang Xincai dan pengurus Chen Guanyu.

Para relawan mengatur dengan tertib, sehingga donor darah berjalan dengan lancar dan berakhir dengan lancar.

Donor darah berhasil mengumpulkan 148 kantong darah. Masyarakat yang membutuhkan transfusi darah dapat menggunakannya untuk menyelamatkan nyawa dan menyembuhkan luka.

Sejak Tim Masyarakat Tionghoa Peduli Bandung mengadakan road show donor darah sekaligus melakukan sosialisasi dan edukasi di internet dan di berbagai media, semakin banyak orang yang tidak hanya tidak takut mendonorkan darah, namun juga tahu jika mendonorkan darah tidak akan menyebabkan darahnya hilang dan menjadi anemia.

Sebaliknya mendonorkan darah akan membuat dirinya lebih sehat. Sehingga semakin banyak orang yang mau mendonorkan darahnya.

Panitia juga menyiapkan tas bingkisan berisi aneka makanan atau bingkisan bagi para pendonor darah. Untuk menyemangati dan berterima kasih atas partisipasi mereka dalam kegiatan donor darah.

Bagi mereka yang telah mendonorkan darah lebih dari 50 kali, ada juga hadiah khusus untuk menunjukkan rasa terima kasih yang besar serta mendorong mereka untuk terus berusaha dan berpartisipasi dalam kegiatan amal yang berarti ini.

“Saya sangat berterima kasih atas perencanaan yang dilakukn tim Masyarakat Tionghoa Peduli Bandung, sehingga rekan-rekan dari Taiwan Business Club Bandung dapat berpartisipasi dalam kegiatan donor darah,” ujar Ketua Chen Mingshan.

Menurutnya, setiap tetes darah yang disumbangkan oleh warga masyarakat orang-orang amat berharga. Karena memberikan bantuan yang besar kepada mereka yang sakit atau terluka dan yang membutuhkan transfusi darah. Darah yang menyelamatkan nyawa.

Ada pepatah bahwa menyelamatkan nyawa lebih baik daripada membangun pagoda tujuh tingkat. Jadi mendonorkan darah untuk menyelamatkan nyawa sangatlah penting.

Dan itu juga merupakan pahala yang tak terbatas. Oleh karena itu, jika kelak beroleh kesempatan, Taiwan Business Club Bandung bersedia untuk berpartisipasi dalam kegiatan donor darah. idn/din

Sukris Priatmo

Berita Terbaru

Baca juga:

Follow International Media