Sunday, 19 May 2024

Search

Sunday, 19 May 2024

Search

Perhimpunan INTI Bersama PITI, DMI dan Sejumlah Ormas Tionghoa Adakan Bazaar Sembako Murah di Masjid Istiqlal

Prof. Nasarudin Umar, perwakilan Perhimpunan INTI, PITI dan sejumlah ormas lainnya berfoto bersama perwakilan warga penerima paket sembako murah.

JAKARTA—Perhimpunan INTI (Indonesia Tionghoa) bersama PITI (Persatuan Islam Tionghoa Indonesia), Masjid Istiqlal, DMI (Dewan Masjid Indonesia) dan sejumlah organisasi kemasyarakatan Tionghoa Indonesia mengadakan bakti sosial berupa bazaar paket sembako murah pada Minggu (9/4) pagi di Masjid Istiqlal, Jakarta.

Sebanyak 2.000 paket berisikan berbagai bahan kebutuhan pokok dijual seharga Rp10 ribu, yang mana uang tersebut merupakan zakat ke Masjid Istiqlal.

Pembelian paket sembako disertai dengan kupon, yang beberapa hari sebelumnya oleh panitia telah diserahkan kepada pengurus Masjid Istiqlal untuk dibagikan kepada mereka yang membutuhkan.

Ketua Umum PITI Dr. H. Serian Wijatno yang menjadi Ketua Panitia Acara dalam sambutannya mengatakan bakti sosial sengaja dilaksanakan pada bulan suci Ramadhan.

“Karena ini bulan penuh maghfirah, sehingga amal ibadahnya kita dapat dan kebersamaan sosialnya dalam membantu mereka yang tak berpunya juga kita dapat,” ujar Serian.

Sedangkan Perhimpunan INTI melalui Wakil Ketua Umum Lexyndo Hakim selaku inisiator acara menyampaikan terima kasih atas dukungan semua pihak dan kekompakan berbagai ormas Tionghoa sehingga kegiatan yang bertujuan untuk berbagi di bulan suci Ramadhan ini dapat terlaksana dengan baik.

“Atas nama pribadi dan mewakili Ketua Umum INTI pak Teddy Sugianto, kami mengucapkan terima kasih kepada Imam Besar Masjid Istiqlal Prof. DR. Nasarudin Umar beserta jajaran dan juga tentunya kepada segenap donatur serta sponsor dari Sinarmas, Garudafood, Indofood, Adisena, dan Mayora,” ujar Lexyndo Hakim.

“Tidak lupa terima kasih juga kami ucapkan kepada seluruh panitia dari INTI, PITI, DMI, Marga Huang Jakarta, Pemuda Huang Jabodetabek, Paguyuban Meizhou Indonesia, Perkumpulan Hakka Indonesia dan Jakarta, Perkumpulan Marga Zhang, Lions Club Jakarta Indo Prima, Lions Club Jakarta Host dan Lions Club Jakarta Timur Ebony. Semoga kerjasama ini dapat terus berlanjut,” tambah Lexyndo Hakim yang juga menjabat Sekjen PITI.

Sementara Imam Besar Masjid Istiqlal Prof. DR. Nasarudin Umar menyambut baik prakarsa berbagi di bulan suci ini.

Karena, kata dia, Nabi Muhammad SAW sangat menganjurkan umatnya untuk menjalin persatuan dan kesatuan dalam wujud berjamaah.

Karena itu dalam bulan suci Ramadhan ini, Prof. Nasaruddin Umar menyerukan kita untuk berjamaah dalam kebaikan.

Menurut Prof. DR. Nasarudin Umar, berjamaah ini menjadi lebih utama bukan hanya dalam hal salat tapi juga amal-amal sosial dianjurkan dilaksanakan dengan bejamaah, seperti makan berjamaah, kerja bakti berjamaah, berbagi bersama dan lain sebagainya.

“Saya ingatkan di bulan suci ini perlu kita pupuk kembali kebersamaan kita. Pada bulan suci ini, mari kembalikan tradisi psikologis dan kejiwaan kita untuk tidak menang sendiri, berbagi dengan tetangga, saudara-saudara, terutama yang pernah berjasa dalam kehidupan kita,” pungkasnya. ***

Sukris Priatmo

Berita Terbaru

Baca juga:

Follow International Media