Monday, 01 July 2024

Search

Monday, 01 July 2024

Search

Jelang HUT Bhayangkara ke 78,  Polda DIY Gelar Bakti Kesehatan

SLEMAN- Dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78, Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan menggelar bakti kesehatan di Rumah Sakit Bhayangkara Polda DIY, pada Rabu (26/6).

Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan membuka bakkes yanh disaksikan secara daring oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, serta Wakapolri Komjen Pol Agus Andrianto.

Dalam sambutannya, Kapolda DIY mengatakan bahwa rangkaian bakti kesehatan ini telah berlangsung sejak 1 Juni hingga 25 Juni dengan total target sebanyak 6.760 orang. 

“Namun, pada kenyataannya bakti kesehatan ini mampu melampaui target tersebut dengan mencapai 8.760 orang,” ujar Irjen Suwondo. 

Beragam layanan kesehatan yang dikemas dalam bakti kesehatan ini diantaranya pelayanan kesehatan untuk disabilitas, pengobatan umum, pemeriksaan mata dan pemberian kaca mata gratis, penyuluhan dan pemeriksaan gigi anak, donor darah, cegah stunting, pelayanan KB, seminar kesehatan, khitanan massal, operasi katarak dan operasi bedah minor. 

Irjen Suwondo menambahkan bahwa dari rangkaian layanan tersebut, terdapat layanan yang mampu melebihi target pada saat pendaftaran online, hingga kuota terisi penuh hanya dalam waktu yang singkat. 

“Yakni pemeriksaan mata dan pemberian kaca mata gratis, operasi mata katarak dan khitanan massal,” tuturnya. 

Sementara itu di puncak acara ini, masih terdapat layanan khitanan massal, pemeriksaan batita untuk pencegahan stunting, operasi katarak dan pemeriksaan serta pemberian kacamata untuk penyandang disabilitas. 

Tidak hanya layanan kesehatan saja, terdapat pelatihan bantuan hidup dasar (BHD) yang diikuti oleh 100 orang pengemudi ojek online. 

Mengakhiri sambutannya, tak lupa Kapolda mengucapkan terimakasih kepada mitra Polri yakni Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Fakultas Kedokteran UGM, RS. Sardjito, Lion Club dan Rotary.

“Serta peran dalam pemilihan lokasi yang nyaman, sehingga mampu menciptakan animo yang tinggi dari masyarakat saat berlangsungnya kegiatan donor darah,” tutupnya. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Pejabat Utama Polda DIY, Ketua Bhayangkari Daerah DIY, dan Forkopimda DIY. 

Frans C. Gultom

Berita Terbaru

Baca juga:

Follow International Media