Sunday, 30 June 2024

Search

Sunday, 30 June 2024

Search

Colorpak Indonesia akan Bagikan Dividen Rp39,2 Milyar

Direksi PT Colorpak Indonesia Tbk.

JAKARTA—PT Colorpak Indonesia Tbk (CLPI) akan membagikan dividen kepada pemegang saham sebesar 75% dari total penghasilan komprehensif tahun 2023 atau sebesar Rp39.288.876.633 atau sebesar Rp128.25 per saham.

       “Pembayaran dividen tunai dilaksanakan pada tanggal 26 Juli 2024. Daftar pemegang saham yang berhak mendapat dividen (ree date) pada tanggal 5 Juli,” kata Direktur CLPI Antoni Gunawan dalam Paparan Publik seusai RUPST di Jakarta, Selasa (25/6).

       Lebih lanjut Antoni Gunawan memaparkan penjualan perusahaan pada tahun 2023 sebesar Rp806,3 milyar mengalami penurunan sebesar 3% dibanding tahun sebelumnya sebesar Rp831 milyar.

Secara volume penjualan mengalami peningkatan sebesar 0.9% dibanding tahun sebelumnya.

       Komposisi penjualan Perusahaan adalah dari divisi gravure 48.6%, divisi adhesive 29.8% divisi film 19.0% dan divisi coating sebesar 2%.

       Pada tahun 2023, Perusahaan membukukan laba kotor sebesar Rp108.1 milyar mengalami peningkatan sebesar 38.8% dibanding tahun sebelumnya sebesar Rp77.9 milyar.

       Laba Usaha sebesar Rp58,8 milyar mengalami peningkatan 49.2% dibanding tahun sebelumnya sebesar Rp39,6 milyar.

       Laba komprehensil sebesar Rp52, 4 milyar ada peningkatan sebesar 39,4% dibanding tahun sebelumnya sebesar Rp37, 6 milyar.

Margin laba kotor Perusahaan tahun 2023 sebesar 13.4% ada peningkatan dibanding tahun sebelumnya sebesar 9,4% dan margin laba bersih sebesar 6.5% mengalami peningkatan dibanding tahun sebelumnya sebes 4.3%. ***

Sukris Priatmo

Berita Terbaru

Baca juga:

Follow International Media