Monday, 25 September 2023

Monday, 25 September 2023

Konjen Tiongkok Di Denpasar Bersama Disdikpora Provinsi Bali Gelar Gebyar SLB (Sekolah Luar Biasa) 2023

Konjen Zhu Xinglong menyampaikan pidato pada pembukaan Gebyar Sekolah Luar Biasa (SLB) 2023.

DENPASAR—Konsulat Jenderal Tiongkok di Denpasar dan Disdikpora (Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga) Provinsi Bali, Kamis (25/5) lalu bersama-sama menyelenggarakan Gebyar SLB (Sekolah Luar Biasa) 2023 dan Program Pertukaran Budaya Kang Cing Wie.

Acara pembukaan dihadiri oleh Konjen Zhu Xinglong, Ketua TP PKK Provinsi Bali Putri Suastini Koster.

         Konjen Zhu Xinglong dalam pidatonya mengatakan bahwa lebih dari 900 tahun yang lalu, kisah cinta antara gadis Tionghoa Kang Cing Wie dan raja Bali Raja Jayapangus menjadi saksi nyata interaksi persahabatan antara orang Tionghoa dan orang Bali.

Hari ini, Konjen Tiongkok di Denpasar melanjutkan pewarisan kisah Kang Cing Wie. Memperdalam persahabatan yang tulus dengan masyarakat setempat melalui kerja sama yang saling menguntungkan.

Ada idiom di Tiongkok yang menyebutkan “Tidak ada diskriminasi dalam pendidikan”.

Anak-anak penyandang disabilitas memiliki hak untuk menerima pendidikan wajib berkualitas tinggi atas dasar kesetaraan.

Pemerintah dan organisasi sosial harus memperkuat dukungan kebijakan dan bimbingan positif,  membantu anak penyandang disabilitas meningkatkan rasa pencapaian pribadi dan identitas sosial mereka.

Para siswa diharapkan dapat secara aktif berintegrasi kedalam masyarakat dalam studi dan kehidupan masa depan mereka, mewujudkna nilai-nilai kehidupan yang luar biasa. Agar kayu bakar Kang Cing Wie  diwariskan kepada generasi muda, dan terus menulis bab sejarah persahabatan rakyat Tiongkok-Indonesia.

         Siswa dari 14 sekolah luar biasa di Provinsi Bali mementaskan drama kisah Kang Cing Wie. Dibawah bimbingan guru bahasa isyarat, menampilkan pertunjukan yang sangat indah dan cemerlang.

Menarik orang-orang disekitarnya untuk berhenti dan menikmati pertunjukan tersebut. Gebyar Sekolah Luar Biasa (SLB) 2023 berlangsung selama 2 hari dan menampilkan kegiatan antara lain pagelaran seni budaya, pameran kerajinan tangan dan lomba aerobik antar sekolah.

Konjen Tiongkok di Denpasar mengadakan Kang Cing Wie  Book Corner dan Program Pertukaran Budaya Kang Cing Wie  secara terus menerus sejak tahun 2018. Kegiatan tersebut meliputi donasi buku, sumbangan peralatan, pendanaan acara dan lainnya yang telah dipuji secara luas oleh dinas pendidikan dan kaum muda setempat. idn/din

Sukris Priatmo

Berita Terbaru

Baca juga:

Follow International Media