Saturday, 20 April 2024

Search

Saturday, 20 April 2024

Search

Ketum MATAKIN Tegaskan Menjadi Pengurus MAKIN Harus Sabar dan Ikhlas

Ketum MATAKIN Xs. Budi S Tanuwibowo menyampaikan khotbah pada kebaktian.

CIBINONG (IM)—-Ketua Umum MATAKIN Xs. Budi S. Tanwibowo  menyatakan bahwa menjadi pengurus MAKIN kunci utamanya adalah harus panjang ‘usus’-nya, harus sabar dan ikhlas, jangan bekerja mengharap pujian, tetapi harus siap menghadapi dan menerima kritikan dan cercaan.

         Pernyataan tersebut disampaikannya saat Jiang Dao Kebaktian Khonghucu sekaligus pelantikan kepengurusan MAKIN Cibinong Gunungsindur untuk masa bakti 2022-2026 di Litang MAKIN Curug Gunungsindur, Bogor, Minggu (8/1).

Penyerahan SK Kepengurusan MAKIN Curug Gunungsindur.
Pelantikan Pengurus MAKIN Curug Gunungsindur perioede 2022-2026.

         Pelantikan dilakukan oleh Sekretaris Bidang Kerohanian Dewan Rohaniwan/Pengurus Pusat MATAKIN, Ws. Sunarta Hidayat, sementara Ketua Bidang Organisasi MATAKIN Bobby Senjaya bertindak sebagai pembaca Surat Keputusan.

Turut Hadir dalam pelantikan, Ketua MATAKIN Provinsi Jawa Barat yang baru, Ws. Gunadi.

Dalam Jiangdao sekaligus sambutannya, Ketua  Umum MATAKIN Xs. Budi S. Tanwibowo  mengucapkan selamat mengemban amanah kepada pengurus MAKIN Curug Gunungsindur dan berharap para pengurus baru ini dapat bekerja dan berkarya lebih baik, kreatif, inovatif dan senantiasa mengutamakan persaudaraan dalam menjalankan program kerja  untuk mencapai perkembangan dan kemajuan MAKIN Curug Gunungsindur.

Ketum MATAKIN, Xs. Budi S. Tanuwibowo dan jajaran berfoto bersama.

Pada kesempatan tersebut Budi juga menginformasikan bahwa tahun ini ada beberapa event besar yang akan digelar MATAKIN.

“Tahun 2023 ini MATAKIN akan mengadakan berbagai kegiatan besar diantaranya Perayaan Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili yang akan diselenggarakan pada tanggal 26 Januari 2022 dan 1 abad MATAKIN dan saat ini kita sedang memproses,” ujarnya.

Selain berbagai event tersebut, tambahnya, saat ini  MATAKIN juga sedang membangun beberapa kelenteng, salah satunya di Bali dan sedang memproses pendirian Sekolah Tinggi Agama Khonghucu Negeri di Bangka Belitung atau di Singkawang. ***

Sukris Priatmo

Berita Terbaru

Baca juga:

Follow International Media