Saturday, 20 April 2024

Search

Saturday, 20 April 2024

Search

Kelengkeng Mampu Menjaga Kesehatan Jantung hingga Cegah Penuaan Dini 

JAKARTA-Meskipun ukurannya kecil, buah kelengkeng memiliki rasa yang manis dan enak. Oleh karena itu, buah ini cukup digemari oleh banyak orang. Tak hanya enak, buah ini juga mengandung beragam nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan

Lantas apa saja manfaat buah kelengkeng bagi kesehatan? Merangkum dari hellosehat.com, berikut lima manfaat buah kelengkeng bagi kesehatan tubuh.

1. Memperkuat tulang

Buah kelengkeng mengandung kalsium, fosfor, dan zat besi. Diketahui bahwa beragam kandungan tersebut memiliki peran yang cukup penting dalam menjaga kekuatan dan kesehatan tulang.

Disebutkan juga dalam sebuah penelitian yang menyatakan bahwa kandungan fosfor mampu meningkatkan kepadatan dan kekuatan tulang secara signifikan.

2. Memelihara kesehatan jantung

Buah kelengkeng adalah salah satu jenis buah yang kaya akan vitamin C. Vitamin tersebut berperan sebagai antioksidan yang membantu menjaga pembuluh arteri agar tidak kaku, sehingga dapat menurunkan risiko terjadinya penyakit jantung.

Meski demikian, masih diperlukan pengujian lebih mendalam mengenai manfaat kelengkeng yang satu ini.

3. Mencegah penuaan dini pada kulit

Buah kelengkeng juga berkhasiat untuk menyehatkan kulit dan mencegahnya dari penuaan dini. Manfaat tersebut berasal dari adanya kandungan vitamin B, Vitamin C, dan beragam antioksidan dalam buah ini.

Beragam kandungan tersebut mampu mengurangi kerutan, menghilankan bekas jerawat, dan memberikan efek antipenuaan, sehingga kulit akan terhindar dari penuaan dini.

4. Mampu mengatasi insomnia

Jika kamu memiliki masalah susah tidur atau insomnia, kamu bisa mengkonsumsi buah kelengkeng agar kamu bisa tidur dengan nyaman dan nyenyak.

Hal tersebut disebutkan dalam sebuah penelitian yang menyatakan bahwa buah kelengkeng memiliki efek menenangkan pikiran, sehingga dapat membantu seseorang tidur lebih nyenyak. Meksi demikian, masih diperlukan penelitian lebih lanjut mengenai hal ini.

5. Menjaga kesehatan otak

Manfaat selanjutnya dari buah kelengkeng adalah khasiatnya dalam menjaga kesehatan otak. Manfaat tersebut diperoleh berkat adanya kandungan polisakarida dalam buah ini yang mampu mengurangi kerusakan otak, serta meningkatkan enzim antioksidan pada otak.

Akan tetapi masih diperlukan penelitian lebih mendalam mengenai manfaat buah kelengkeng yang satu ini.

Nah, itulah 5 manfaat buah kelengkeng untuk kesehatan. Semoga bermanfaat.

Frans C. Gultom

Berita Terbaru

Baca juga:

Follow International Media