Wednesday, 24 April 2024

Search

Wednesday, 24 April 2024

Search

Dato’ Sri Prof. DR. Tahir Terima Penghargaan Jayakarta Awards 2023 Dari Kodam Jaya

Pangdam Mayjen TNI Untung Budiharto menyerahkan penghargaan ke Dato’ Sri Prof. DR. Tahir.

JAKARTA—Dalam rangka menyampaikan terima kasih dan apresiasinya, Kodam Jaya, Kamis (2/2) malam lalu  menyelenggarakan “Jayakarta Awards 2023”, Penganugerahan Penghargaan Kepada Prajurit Berprestasi dan Mitra Kodam Jaya 2023, di Aula Soedirman Makodam Jaya, Cililitan, Jakarta Timur.

Pangdam (Panglima Kodam) Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto menyerahkan “Jayakarta Awards” kepada Founder Mayapada Group yang juga Anggota Wantimpres (Dewan Pertimbangan Presiden)  Dato’ Sri Prof. DR. Tahir.

Pangdam Mayjen TNI Untung Budiharto berfoto bersama para penerima penghargaan  seusai menyerahkan penghargaan ke Dato’ Sri Prof. DR. Tahir (keempat dari kanan).
Letjen TNI (Purn) Marciano Norman menerima penghargaan MURI.

Kategori penghargaan yang diberikan di antaranya, 12 Prajurit Kodam Jaya yang berprestasi sebagai pelopor perubahan, prajurit pemberdayaan wilayah dan prajurit teladan, serta 22 tokoh agama, media, tokoh perubahan serta Mitra Kodam Jaya yang layak dan berhak menerima pada acara penganugerahan Jayakarta Awards 2023.

Selain Mayapada Group, ada 15 grup atau perusahaan lainnya termasuk Agung Sedayu Group dan Artha Graha Group.

KI-KA : Hendro Gondokusumo, Brigjen TNI Edy Sutrisno, Paulus Utomo dan Luntungan Honoris.

Undangan yang hadir antara lain Founder Mayapada Group sekaligus Anggota Wantimpres Dato’ Sri Prof. DR. Tahir, CEO Intiland Group Hendro Gondokusumo, CEO Modern Group Luntungan Honoris dan Komisaris Bank Mayapada Hendra Mulyono.

Perusahaan lainnya yang menerima penghargaan, diantaranya yaitu perwakilan Agung Sedayu Group, Artha Graha Group  dan lainnya serta perwira TNI, perwira Polri dan istri yang diundang hadir. Sekaligus hadir para tokoh dan prajurit berprestasi yang berjumlah ratusan orang.

Pada prosesi penyerahan penghargaan tersebut, Pangdam Mayjen TNI Untung Budiharto mengatakan selamat datang kepada seluruh tamu undangan dan terimakasih atas kedatangannya hadir di Kodam Jaya.

KA-KI : Luntungan Honoris, Paulus Utomo, Hendro Gondokusumo, Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dan Hendra Mulyono.

“Bersama-sama kita berikan apresiasi kepada individu, kelompok maupun perusahaan yang telah banyak membantu optimalisasi Kodam Jaya. Sehingga semua dapat bekerja secara maksimal di Jakarta,” ujarnya.

Pangdam juga menambahkan, penganugerahan ini juga merupakan apresiasi kepada prajurit atas kerja keras dan semangatnya dalam memberikan contoh kepada prajurit lainnya yang telah rela berkorban waktu, tenaga, keringat dan pikiran.

Selain itu kepada tokoh agama, tokoh perubahan, media dan Mitra Kodam Jaya, yang telah berkontribusi positif kepada Satuan Kodam Jaya dan kenyamanan warga DKI Jakarta.

Pangdam Mayjen. TNI Untung Budiharto (ketiga dari kanan), Dato’ Sri Prof. DR. Tahir (kedua dari kanan), Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono (ketiga dari kiri), Kapolda Metro Jaya Irjen. Pol. Fadil Imran, (kedua dari kiri) dan Letjen TNI (Purn) Marciano Norman (paling kanan).

Selanjutnya diadakan penganugerahan penghargaan MURI (Museum Rekor Indonesia) kepada Letjen TNI (Purn) Norman Sasono dan Letjen TNI (Purn) Marciano Norman, atas rekor bapak dan anak yang pernah menjabat diposisi yang sama di TNI AD.

Posisi dan jabatan yang sama itu adalah sebagai Pangdam Jaya ke-6 Letjen TNI (Purn) Norman Sasono dan putranya Letjen TNI (Purn) Marciano Norman, Pangdam Jaya ke-25.

Letjen TNI (Purn) Marciano Norman saat ini menjabat Ketua Umum KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia) Pusat. jhk/din

Sukris Priatmo

Berita Terbaru

Baca juga:

Follow International Media