Sunday, 24 September 2023

Sunday, 24 September 2023

Chelsea Berharap Pada Madueke

Noni Madueke, Pemain Chelsea.

LONDON – Graham Potter menilai hadirnya Noni Madueke menambah pilihan di sektor sayap Chelsea. The Blues saat ini memang minim opsi di posisi sayap kanan.

Chelsea resmi mendatangkan Madueke dari PSV Eindhoven pada bursa transfer musim dingin ini. The Blues harus menebusnya dengan nilai transfer sebesar 29 juta Poundsterling (Rp541,6 miliar).

Pemain berusia 20 tahun itu dikontrak jangka panjang selama tujuh setengah tahun, dengan opsi perpanjangan setahun. Ia bakal mengenakan nomor punggung 31 di Chelsea.

Pemuda asal Inggris ini punya kemampuan cukup baik untuk menusuk dari sisi sayap. Ia memiliki kaki terkuat kiri tapi kerap ditempatkan di sisi kanan. Cut inside jadi salah satu senjata Madueke.

Manajer Chelsea, Graham Potter, menilai hadirnya Madueke menambal sektor sayap kanan Si Biru yang kini tak banyak pilihan. Potter sebelumnya praktis hanya punya Hakim Ziyech yang sering bermain di posisi tersebut. Ini terjadi karena Christian Pulisic harus menepi akibat cedera.

“Noni adalah pemain muda, pemain yang menarik, pemain sayap sayap dengan kaki kiri yang bisa memberi kami keseimbangan dan persaingan di area itu. Jadi dia menantikan untuk memulai karier Chelsea-nya dan kami senang memilikinya. Saya pikir para pendukung akan sangat menikmatinya,” ujar Potter saat wawancara di akun Twitter Chelsea

Madueke sendiri kini sudah berlatih bersama Chelsea. Ia berpeluang debut dua pekan mendatang saat Chelsea bersua Fulham Sabtu  (4/2).***

Vitus DP

Berita Terbaru

Baca juga:

Follow International Media